Rabu, 07 September 2022

Tips Memilih Warna Pakaian bagi Kamu yang Introvert atau Ekstrovert

Memilih warna pakaian tidak kalah penting dalam membangun mood yang bagus. Warna yang sesuai dengan kepribadianmu bisa membantu meningkatkan rasa percaya dirimu.

"Menentukan warna supaya sesuai dengan gaya dan kepribadian bisa membuat percaya diri," kata konsultan warna Oya Miranti, saat acara BincangShopee 9.9 Super Shopping Day: Berani Gaya dengan Warnamu!.

https://s.id/1gVSZ

Warna pakaian memegang peranan yang penting dalam menunjang aktivitas sehari-hari, apakah itu bekerja atau bersosialisasi. Oya menyebut warna bisa mewakili citra yang ditampilkan seseorang.

Sebelum menentukan warna yang cocok, Oya menekankan betapa penting mengenal diri sendiri dan citra diri yang ingin ditampilkan. Misalnya, ingin dikenal sebagai orang yang tegas dan berani. Setelah mengenal kepribadian, pemilihan warna pakaian juga didasari pada ke mana seseorang akan pergi, acara apa yang dihadiri dan siapa yang ingin ditemui.

"Melihat kebutuhan-kebutuhan itu, kita baru bisa memilih warna," kata Oya.

Setelah pertanyaan-pertanyaan tersebut terjawab, penting juga untuk mengetahui warna kulit undertone, bisa dilihat dari nadi. Jika nadi berwarna hijau, maka undertone kulitnya adalah hangat (warm undertone).

Sementara jika nadi berwarna ungu atau kebiruan, maka undertone kulit tergolong dingin (cool undertone). Menentukan warna kulit undertone akan membantu dalam memilih warna sehingga ketika dipakai, bisa membuat pemakainya terlihat segar bahkan awet muda.

Oya menyarankan pemilik kepribadian ekstrovert memilih warna-warna yang terang, supaya bisa menonjolkan karakter mereka yang berani dan mudah beradaptasi dengan denga lingkungan sekitar.

https://s.id/1gVSQ

"Ekstrovert bisa menggunakan warna yang terang, seperti warna neon. Bisa dimaksimalkan dengan warna-warna seperti itu," kata Oya.

Sementara bagi yang introvert, kesan lembut, tertutup, dan sederhana bisa ditunjukkan dengan warna-warna lembut seperti krem, beige atau oranye gelap. Jika menggunakan warna peach, bisa dipilih peach dengan intensitas sedang sampai gelap. Ketika menggunakan warna kesukaan dan sesuai dengan kepribadian dan warna kulit, rasa percaya diri seseorang bisa meningkat.

"Sebaliknya, jika menggunakan warna yang tidak sesuai, kepercayaan diri bisa menurun. Salah satu tandanya yaitu muncul perasaan menjadi sorotan orang-orang karena pakaian atau warna yang digunakan tidak pantas," pungkas Oya.

Selasa, 05 April 2022

Cara Mudah Menghapus Akun Google

Google mail atau biasa disebut Gmail merupakan satu di antara penyedia jasa pembuatan email secara gratis. Kini, akun Gmail sudah dimiliki oleh banyak orang.

Bahkan, saat ini setiap pengguna ponsel android diharuskan memiliki akun Gmail untuk mengintergrasikan fitur atau aplikasi pada ponsel tersebut.

Mudahnya cara membuat akun Google yang terkadang membuat seseorang memiliki lebih dari satu akun yang di perangkat android atau PC miliknya. Kendati demikian, banyak pula pengguna yang belum bisa menghapus akun Google mail.

Alasan orang menghapus akun Gmail ada beragam, satu di antaranya karena kebanyakan email yang terpasang. Banyaknya email yang terpasang di perangkat android atau PC tentu akan membuat kerja perangkat menjadi berat.

Agar kerja perangkat tak terlalu berat dan ribet memiliki banyak email, ada beberapa orang memilih untuk menghapus akun Google miliknya.


Beberapa Hal yang Terjadi Jika Akun Google Dihapus


Sebelum membahas cara menghapus akun Google, perlu diketahui beberapa hal yang terjadi jika menghapus akun Google. Jadi, sebaiknya cermati terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk menghapus akun Google.

a. Jika akun Google dihapus, pengguna akan kehilangan semua data dan konten di akun tersebut. Beberapa konten dan datanya, seperti email, kalender, file dan foto.

b. Jika akun Google dihapus, pengguna tidak akan bisa menggunakan layanan Google tempat seseorang login di akun tersebut. Seperti, Drive, Gmail, Play atau Kalender.

c. Jika akun Google dihapus, pengguna akan kehilangan akses ke langganan dan konten yang telah dibeli menggunakan akun tersebut di Google Play atau Youtube, seperti film, aplikasi, game, acara TV, dan musik.

Beberapa Hal yang Terjadi Jika Akun Google Dihapus


Data dan Konten yang Akan Hilang

Ada beberapa data dan konten yang akan hilang jika pengguna menghapus akun Google. Pengguna tak lagi bisa menggunakan beberapa aplikasi dan layanan di perangkat miliknya.

Jika Menggunakan Perangkat Andorid

1. Google Play
Pengguna tidak akan bisa menginstal atau meng-update aplikasi dari Play Store.
Pengguna tidak akan bisa menonton film, mendengarkan musik, serta membaca membaca majalah atau buku yang Anda beli.
Pengguna akan kehilangan musik yang sudah dibeli di tempat lain dan ditambahkan ke Google Play.
Jika akun Google dihapus, pencapaian pengguna dalam bermain game dan data Google Play lain mungkin akan hilang dari akun.

2. Drive
Pengguna tidak dapat mengunduh atau meng-upload file ke akun yang dihapus.
Data pengguna tidak akan disimpan ke Drive. Data tersebut mencakup file yang diunduh dari email atau foto yang diambil menggunakan perangkat Anda.

3. Kontak

Jika pengguna menghapus akun Google, akan kehilangan kontak yang disimpan di akun Google dan tidak disimpan secara terpisah di perangkat miliknya.
Hal yang Harus Dilakukan Sebelum Menghapus Akun Google



Hal yang Harus Dilakukan Sebelum Menghapus Akun Google

Ada beberapa hal yang harus dilakukan sebelum menghapus akun Google:

a. Sebelum menghapus akun Google, tinjau informasi di akun Anda terlebih dahulu. Pelajari cara mengunduh data yang ingin Anda simpan.

b. Apabila Anda menggunakan alamat Gmail untuk media sosial, perbankan online, atau aplikasi, tambahkan email baru untuk layanan tersebut.

c. Sebelum menghapus akun Google, perbarui info pemulihan akun Anda jika suatu saat ingin memulihkan akun.

Cara Menghapus Akun Google



Cara Menghapus Akun Google

Jika telah yakin untuk menghapus akun Google, ikuti langkah-langkah berikut ini. Perlu diketahui, apabila Anda memiliki akun Google lebih dari satu, menghapus akun tidak akan menghapus akun lainnya.

Berikut langkah-langkah menghapus akun Google:

a. Buka akun Google Anda terlebih dahulu.

b. Kemudian di panel navigasi kiri, klik Data & Personalisasi.

c. Setelah itu, di panel 'Download, hapus atau buat rencana untuk data Anda', klik 'Hapus layanan atau akun Anda'.

d. Pada panel 'Hapus Akun Google Anda', klik 'Hapus akun Anda.

6 dari 6 halaman

Cara Memulihkan Akun Google yang Baru Dihapus



Cara Memulihkan Akun Google yang baru-baru ini dihapus

Jika sudah menghapus Akun Google, masih mungkin untuk memulihkannya. Jika akun sudah lama dihapus, Anda mungkin tidak dapat memulihkan data di akun. Jika akun dapat dipulihkan, Anda dapat login seperti biasa ke Gmail, Google Play, dan layanan Google lainnya.

1. Ikuti langkah-langkah untuk memulihkan akun:
Anda akan diminta menjawab sejumlah pertanyaan untuk mengonfirmasi akun Anda. Jawablah sebisa mungkin.
Jika mengalami masalah, coba tips untuk menyelesaikan langkah-langkah pemulihan akun.

2. Jika akun dipulihkan, buat sandi yang belum pernah digunakan untuk akun ini. Pelajari cara membuat sandi yang kuat.

Masih belum bisa login? Pertimbangkan untuk membuat Akun Google pengganti.

Site Source:
https://www.bola.com/ragam/read/4573445/cara-mudah-menghapus-akun-google-ketahui-risikonya
Read Also: